Kamis, 11 Agustus 2022 bertempat di halaman Kantor Kecamatan Jambu telah dilaksanakan Lomba PBB Linmas antar Desa se-Kecamatan Jambu dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77.
Dalam acara tersebut dibuka oleh Dan Ramil 11 Jambu serta jajaran Polsek Jambu, masing-masing Linmas dilatih oleh Babinsa dan Babinkantibmas yang bertugas di masing-masing wilayah Desa.
Pada akhir acara juga turut dimeriahkan dengan partisipasi oleh Kepala Desa , Plt Camat Jambu, Kasi Trantibum beserta staf dan perangkat desa yang hadir untuk melihat dan memberikan dukungan kepada masing-masing peserta.